EconPapers    
Economics at your fingertips  
 

EVALUASI ACTION & RESULT CONTROL DALAM IMPLEMENTASI SISTEM PENGENDALIAN MANAJEMEN USAHA MIKRO KECIL & MENENGAH (UMKM) RAHMAD DEKORASI DI TULUNGAGUNG

Weni Agustin, Lyna Yullyana and Maulana Rahmad Rofendi

No ywtvs, OSF Preprints from Center for Open Science

Abstract: Pada era globalisasi dewasa ini, persaingan di dunia bisnis semakin ketat. Suatu perusahaan umumnya selalu dituntut agar dapat memberikan kinerja yang baik dan berkualitas. Salah satu hal yang perlu diperhatikan perusahaan untuk pencapaian pemberian mutu kinerja yang maksimal adalah mengenai penerapan pengendalian sistem manajemen yang terkendali dan diterapkan dengan baik. Keberhasilan dalam penerapan pengendalian sistem manajemen akan mempengaruhi dan meningkatkan motivasi kerja sumber daya manusia yang ada di dalam perusahaan sehingga secara langsung dapat mempengaruhi kinerja yang diberikan oleh perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah penulis mencoba untuk menganalisis topik mengenai penerapan action control dan result control untuk meningkatkan motivasi kerja karyawan Rahmad decoration sehingga kinerja yang diberikan oleh sumber daya manusia Rahmad Dekorasi akan ikut meningkat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode wawancara, observasi, dan studi pustaka. Temuan pada penelitian ini menunjukan bahwa sistem pengendalian manajemen oleh Rahmad Dekorasi kurang tepat sasaran terutama pada action control dalam hal rangkap pekerjaan, pembelian bahan-bahan dekorasi yang terkadang terjadi kecurangan yang dilakukan oleh karyawan, dan persedian maupun bahan-bahan dekorasi di gudang yang sering hilang. Dan pada Result control terjadi waktu pngerjaan suatu tugas oleh karyawan yang dilam-lamakan dan sistem punishment yang tidak tegas. pada Oleh karena itu penelitian ini mencoba memberikan rekomendasi perbaikan dalam penerapan sistem pengendalian manajemen terutama pada action dan result control pada Rahmad Dekorasi, sehingga perusahaan dapat memperoleh hasil kinerja yang maksimal dan mencapai tujuan.

Date: 2021-01-13
References: Add references at CitEc
Citations: View citations in EconPapers (1)

Downloads: (external link)
https://osf.io/download/5fffc028e80d37051ba5709b/

Related works:
This item may be available elsewhere in EconPapers: Search for items with the same title.

Export reference: BibTeX RIS (EndNote, ProCite, RefMan) HTML/Text

Persistent link: https://EconPapers.repec.org/RePEc:osf:osfxxx:ywtvs

DOI: 10.31219/osf.io/ywtvs

Access Statistics for this paper

More papers in OSF Preprints from Center for Open Science
Bibliographic data for series maintained by OSF ().

 
Page updated 2025-04-05
Handle: RePEc:osf:osfxxx:ywtvs