ANALISIS PENGENDALIAN INTERNAL DALAM PEMBERIAN KREDIT KOPERASI SIMPAN PINJAM (Studi Kasus Koperasi Bobato Unit Sofifi)
Jufri Togubu
No zsb3p, OSF Preprints from Center for Open Science
Abstract:
Kasus kredit bermasalah dan kredit macet pada lembaga keuangan. Oleh karena itu, keamanan atas pemberian kredit harus benar-benar diperhatikan oleh koperasi. Karena salah dalam pengambilan keputusan akan menyebabkan terjadinya kredit macet yang akan merugikan koperasi. Permasalahan ini bisa dihindari dengan adanya suatu pengendalian intern yang memadai dalam bidang perkreditan. Dengan kata lain diperlukan suatu pengendalian internal yang dapat menunjang efektivitas sistem pemberian kredit. Dengan terselenggaranya pengendalian internal yang memadai dalam bidang perkreditan, berarti menunjukkan adanya sikap kehati-hatian pada koperasi terutama dalam hal memberikan kredit. Tujuannya adalah untuk mengetahui hal-hal apa saja yang harus dipertimbangkan dalam menyetujui kredit, penyebab kredit macet dan cara mengatasinya serta keefektifan pengendalian internal dalam pemberian kredit. Dengan menggunakan metode penelitian pengumpulan data dari berbagai sumber baik dari buku-buku, majalah, brosur dan data-data dari Koperasi Bobato Unit Sofifi. Selain itu juga dengan melakukan wawancara kepada nara sumber dan melakukan pengamatan pada obyek penelitian. Dengan hasil penelitian dapat diketahui keefektifan pengendalian internal dengan penerapan prinsip 5C dan 7P, yang lebih menekankan pada Character, Collateral, Prospect, Payment dan Personality. Biasanya kegagalan kredit yang terjadi itu karena kelalaian pihak koperasi dalam menganalisa kredit yang akan disalurkan. Untuk mengatasinya dilakukan perpanjangan jangka waktu kredit, memperpanjang jangka waktu angsuran, penundaan pembayaran bunga sampai penurunan suku bunga. Kalau dengan cara itu masih sulit, jalan terakhir yang dilakukan dengan penyitaan barang jaminan. Sedang pengendalian internal yang dilakukan yaitu dengan menerapkan elemen-elemen pengendalian internal dan pemisahan tugas pada setiap bagian, terutama pada bagian kredit.
Date: 2020-10-14
References: Add references at CitEc
Citations:
Downloads: (external link)
https://osf.io/download/5f86aaa0d85b7000f0659869/
Related works:
This item may be available elsewhere in EconPapers: Search for items with the same title.
Export reference: BibTeX
RIS (EndNote, ProCite, RefMan)
HTML/Text
Persistent link: https://EconPapers.repec.org/RePEc:osf:osfxxx:zsb3p
DOI: 10.31219/osf.io/zsb3p
Access Statistics for this paper
More papers in OSF Preprints from Center for Open Science
Bibliographic data for series maintained by OSF ().