EconPapers    
Economics at your fingertips  
 

KARAKTERISTIK PERUSAHAAN DAN PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL

Marfuah Marfuah () and Yuliawan Dwi Cahyono ()

Jurnal Akuntansi dan Auditing Indonesia, 2011, vol. 15, issue 1

Abstract: Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji secara empiris pengaruh karakteristik perusahaan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Variabel karakteristik perusahaan yang diduga mempunyai pengaruh terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan terdiri dari 7 variabel, yaitu ukuran perusahaan, profitabilitas, profile perusahaan, ukuran dewan komisaris, leverage, kepemilikan manajemen dan efisiensi operasi. Hasil pengujian terhadap 39 sampel yang dipilih secara purposip sampling dengan periode pengamatan tahun 2008 dan 2009 menemukan bahwa variabel ukuran perusahaan, profile perusahaan dan ukuran dewan komisaris mempunyai pengaruh positip signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan, sedangkan variabel leverage mempunyai pengaruh negatip signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan. Hasil ini mengindikasikan bahwa pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan cenderung lebih besar pada perusahaan yang mempunyai karakterisik: ukuran perusahaan besar, perusahaan termasuk dalam high profile dan mempunyai ukuran dewan komisaris yang besar. Sebaliknya pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan cenderung lebih rendah pada perusahaan yang mempunyai leverage tinggi. Adapun pengujian terhadap ketiga variabel independen lainnya, yaitu profitabilitas, kepemilikan manajemen dan efisiensi operasi tidak mempunyai pengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan. Kata kunci: pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan, karakteristik perusahaan, good corporate governance.

Date: 2011
References: Add references at CitEc
Citations:

Downloads: (external link)
https://journal.uii.ac.id/JAAI/article/view/3740/3317 (application/pdf)

Related works:
This item may be available elsewhere in EconPapers: Search for items with the same title.

Export reference: BibTeX RIS (EndNote, ProCite, RefMan) HTML/Text

Persistent link: https://EconPapers.repec.org/RePEc:uii:jaaife:v:15:y:2011:i:1:id:3740

Access Statistics for this article

Jurnal Akuntansi dan Auditing Indonesia is currently edited by Ana Yuliani

More articles in Jurnal Akuntansi dan Auditing Indonesia from Accounting Department, Faculty of Business and Economics, Universitas Islam Indonesia
Bibliographic data for series maintained by Ana Yuliani ().

 
Page updated 2025-03-20
Handle: RePEc:uii:jaaife:v:15:y:2011:i:1:id:3740