Kinerja Bidang Kebersihan Dan Pertamanan Dinas Tata Ruang Pemukiman dan Kebersihan Dalam Menangani Sampah di Kabupaten Subang
Luki Natika
No 2avwh, OSF Preprints from Center for Open Science
Abstract:
Bidang Kebersihan dan Pertamanan sebagai salah satu pihak yang bertanggung jawab dalam kebersihan dan keindahan Kabupaten Subang, sudah menjadi kewajiban untuk menciptakan kebersihan dengan kinerja yang optimal. Namun kendala yang dihadapi saat ini adalah belum optimalnya Kinerja Bidang Kebersihan dan Pertamanan Dinas Tata Ruang Permukiman dan Kebersihan dalam Menangani Sampah di Kabupaten Subang secara keseluruhan. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah Kinerja Bidang Kebersihan dan Pertamanan Dinas Tata Ruang Permukiman dan Kebersihan dalam Menangani Sampah di Kabupaten Subang sudah berjalan dengan baik atau tidak dan untuk mengetahui unsur-unsur apa saja yang menjadi kendala Kinerja Bidang Kebersihan dan Pertamanan Dinas Tata Ruang Permukiman dan Kebersihan dalam Menangani Sampah di Kabupaten Subang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis deskriptif dengan teknik Snowball Samping, yaitu proses penentuan informan berdasarkan informan sebelumnya tanpa menentukan jumlahnya secara pasti dengan menggali informasi terkait topik penelitian yang diperlukan. Informan yang diambil adalah Kepala Bidang Kebersihan dan Pertamanan, Kepala Seksi Operasional, Kepala Seksi Persampahan, dan Masyarakat. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara dan observasi. Berdasarkan penelitian, diperoleh hasil bahwa Kinerja Bidang Kebersihan dan Pertamanan Dinas Tata Ruang Permukiman dan Kebersihan dalam Menangani Sampah di Kabupaten Subang secara umum belum optimal. Unsur-unsur yang mempengaruhi keberhasilan Kinerja Bidang Kebersihan dan Pertamanan Dinas Tata Ruang Permukiman dan Kebersihan dalam Menangani Sampah di Kabupaten Subang adalah sarana dan prasarana, kondisi geografis dan jumlah penduduk serta pertisipasi masyarakat.
Date: 2016-12-22
References: Add references at CitEc
Citations:
Downloads: (external link)
https://osf.io/download/5e9d2b75f1353506b3d55b2a/
Related works:
This item may be available elsewhere in EconPapers: Search for items with the same title.
Export reference: BibTeX
RIS (EndNote, ProCite, RefMan)
HTML/Text
Persistent link: https://EconPapers.repec.org/RePEc:osf:osfxxx:2avwh
DOI: 10.31219/osf.io/2avwh
Access Statistics for this paper
More papers in OSF Preprints from Center for Open Science
Bibliographic data for series maintained by OSF ().