EconPapers    
Economics at your fingertips  
 

Jual Beli Tanah Sengketa dalam Hukum Islam

Ardi eka saputra M and Rachmad Risqy Kurniawan

No zqwh9, OSF Preprints from Center for Open Science

Abstract: Artikel ini membahas tentang Praktik jual beli tanah serta pemanfaatannya telah memenuhi syarat secara Hukum Ekonomi syari‟ah. Maka praktik jual beli harus memenuhi rukun dan syarat jual beli, diantaranya terkait syarat jual beli ialah Syarat barang diperjualbelikan yaitu barang tersebut bermanfaat, suci tidak najis, dapat dipindahkan, milik si penjual, apabila tidak memenuhi salah satu syarat jual beli maka hukumnya Fasid atau batal secara hukum, agar dapat menghindari Unsur-unsur Gharar, Maisir, Riba, dan Eksploitasi (Ketidakadilan). Allah melarang makan harta orang lain dengan jalan bāṭil. Makan ialah mempergunakan atau memanfaatkan , sebagaimana biasa dipergunakan dalam bahasa Arab dan bahasa lainnya. Batil ialah cara yang dilakukan tidak menurut hukum yang telah ditentukan Allah.Para ahli tafsir mengatakan banyak hal yang dilarang yang termasuk dalam lingkup bagian pertama ayat ini, antara lain:1. Makan uang riba.2. Menerima harta tanpa ada hak untuk itu.3. Makelar-makelar yang melaksanakan penipuan terhadap pembeli atau penjual. Kemudian pada ayat bagian kedua atau bagian terakhir yang melarang menyuap hakim dengan maksud untuk mendapatkan sebagian harta orang lain dengan cara yang batil, dengan menyogok atau memberikan sumpah palsu atau saksi palsu.Al-Qur'an surah Al-Baqarah ayat 188 وَلَا تَأْكُلُوْٓا اَمْوَالَكُمْ بَيْنَكُمْ بِالْبَاطِلِ وَتُدْلُوْا بِهَآ اِلَى الْحُكَّامِ لِتَأْكُلُوْا فَرِيْقًا مِّنْ اَمْوَالِ النَّاسِ بِالْاِثْمِ وَاَنْتُمْ تَعْلَمُوْنَ ࣖ Artinya:Janganlah kamu makan harta di antara kamu dengan jalan yang batil dan (janganlah) kamu membawa (urusan) harta itu kepada para hakim dengan maksud agar kamu dapat memakan sebagian harta orang lain itu dengan jalan dosa, padahal kamu mengetahui.

Date: 2022-11-10
References: Add references at CitEc
Citations:

Downloads: (external link)
https://osf.io/download/636e1d4f07a7d409b0b95df2/

Related works:
This item may be available elsewhere in EconPapers: Search for items with the same title.

Export reference: BibTeX RIS (EndNote, ProCite, RefMan) HTML/Text

Persistent link: https://EconPapers.repec.org/RePEc:osf:osfxxx:zqwh9

DOI: 10.31219/osf.io/zqwh9

Access Statistics for this paper

More papers in OSF Preprints from Center for Open Science
Bibliographic data for series maintained by OSF ().

 
Page updated 2025-03-19
Handle: RePEc:osf:osfxxx:zqwh9