EconPapers    
Economics at your fingertips  
 

DINAMIKA FOREIGN DIRECT INVESTMENT DAN NILAI TUKAR: PENDEKATAN INTERKONEKSI DI ASEAN

Ferry Syarifuddin ()

No WP/10/2019, Working Papers from Bank Indonesia

Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengukur dan menganalisis hubungan foreign direct investment (FDI) dengan nilai tukar dan beberapa variabel makroekonomi di 10 negara kawasan ASEAN dengan memasukkan hubungan interkoneksi antar negara. Studi ini juga menguji model FDI yang paling optimal untuk menjelaskan hubungan spasial antar negara ASEAN dengan menggunakan tiga model data panel spasial, yaitu: spatial autoregressive (SAR), spatial error model (SEM), dan spatial durbin model (SDM) dalam periode 2002-2017. Hasilnya menunjukkan model panel spasial SAR dan SEM merupakan model yang paling cocok untuk menjelaskan pengaruh nilai tukar dan variabel makroekonomi terhadap aliran FDI yang masuk ke ASEAN dari seluruh dunia (global), extraregion ASEAN, dan intra-region ASEAN. Hasil model panel spasial SAR, SEM, dan SDM memberikan kesimpulan bahwa FDI negara tetangga mempengaruhi FDI negara tuan rumah di kawasan ASEAN dalam bentuk pure vertical FDI dan export-platform FDI. Nilai tukar hanya mempengaruhi FDI yang masuk ke Kawasan ASEAN dari extra-region ASEAN. Sementara itu, variabel-variabel makroekonomi, seperti ukuran pasar, pertumbuhan keuangan, dan stabilitas politik memiliki pengaruh terhadap FDI yang masuk ke ASEAN.

Keywords: Foreign direct investment; Nilai tukar; Makroekonomi; Panel data spasial (search for similar items in EconPapers)
JEL-codes: C21 F21 F31 F41 (search for similar items in EconPapers)
Pages: 29 pages
Date: 2019
References: Add references at CitEc
Citations:

Downloads: (external link)
http://publication-bi.org/repec/idn/wpaper/WP102019.pdf First version, 2019 (application/pdf)

Related works:
This item may be available elsewhere in EconPapers: Search for items with the same title.

Export reference: BibTeX RIS (EndNote, ProCite, RefMan) HTML/Text

Persistent link: https://EconPapers.repec.org/RePEc:idn:wpaper:wp102019

Access Statistics for this paper

More papers in Working Papers from Bank Indonesia Contact information at EDIRC.
Bibliographic data for series maintained by Lutzardo Tobing ( this e-mail address is bad, please contact ) and Jimmy Kathon ().

 
Page updated 2025-04-16
Handle: RePEc:idn:wpaper:wp102019