EconPapers    
Economics at your fingertips  
 

Pengaruh Tambahan Penghasilan Terhadap Disiplin Kerja Pada Organisasi

Dedy Juliandri Panjaitan

No pzmr9, INA-Rxiv from Center for Open Science

Abstract: Tujuan artikel ini adalah untuk mengetahui pengaruh tambahan penghasilan terhadap disiplin kerja pada dan mengetahui seberapa besar tambahan penghasilan mempengaruhi disiplin kerja pada organisasi Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah dengan populasi dan sampel pegawai. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan menggunakan kuesioner yang diberikan kepada setiap responden. Data diproses dengan menggunakan SPSS versi 20.0 for windows. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier sederhana, dengan rumus Y = a + bX + e, dan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh tambahan penghasilan terhadap disiplin kerja pada Organisasi Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah menggunakan uji t (parsial). Berdasarkan uji t diketahui bahwa hasil yang diperoleh dari tambahan penghasilan (X) memiliki nilai thitung 8.098 > ttabel 2,035, artinya berpengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin kerja (Y). Maka Ha diterima karena thitung> ttabel, sehingga tambahan penghasilan secara parsial cukup berpengaruh terhadap disiplin kerja pada Organisasi Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah. Berdasarkan uji regresi linier sederhana, maka diperoleh persamaan nilai konstanta sebesar (a) 14,945 dan b sebesar 1,001, sehingga diperoleh persamaan regresi linier sederhana Y = 14,945 + 0,644X + e, dimana tambahan penghasilan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap variabel disiplin kerja. Nilai koefisien determinan (R2) diperoleh sebesar 0,679 atau 67,9% yang berarti bahwa variabel tambahan penghasilan cukup berpengaruh terhadap disiplin kerja pada Organisasi Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah.

Date: 2018-06-04
References: Add references at CitEc
Citations:

Downloads: (external link)
https://osf.io/download/5b14ef7164f25a000f769eaa/

Related works:
This item may be available elsewhere in EconPapers: Search for items with the same title.

Export reference: BibTeX RIS (EndNote, ProCite, RefMan) HTML/Text

Persistent link: https://EconPapers.repec.org/RePEc:osf:inarxi:pzmr9

DOI: 10.31219/osf.io/pzmr9

Access Statistics for this paper

More papers in INA-Rxiv from Center for Open Science
Bibliographic data for series maintained by OSF ().

 
Page updated 2025-03-19
Handle: RePEc:osf:inarxi:pzmr9