EconPapers    
Economics at your fingertips  
 

GAMBARAN UMUM PERBANKAN SYARIAH

Ainun Ramadani

No c2t9p, OSF Preprints from Center for Open Science

Abstract: Hubungan antara sektor keuangan – diartikan sebagai peningkatan volume produk dan jasa perbankan dan lembaga-lembaga intermidiasi lainnya serta transaksi keuangan di pasar modal dan pertumbuhan ekonomi telah lama menjadi objek penelitian dalam bidang ilmu ekonomi pembangunan. Perkembangan sektor keuangan berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi, begitupula sebaliknya. Jika sektor keuangan mengalami pertumbuhan yang baik maka akan semakin banya sumber pembiayaan yang dapat dialokasi ke sektor-sektor ekonomi produktif dan pada akhirnya akan menambah pembangunan modal sektor ekonomi untuk meningkatkan produktivitasnya dalam menunjang pertumbuhan ekonomi. Pihak yang memiliki kelebihan dana (modal) akan menginvestasikan dananya ke lembaga keuangan (sebagai lembaga intermediasi) yang selanjutnya akan disalurkan ke sektor bisnis yang membutuhkan pembiayaan. Kemampuan bank dalam memperluas pembiayaan sangat tergantung pada kemampuannya untuk memobilisasi dana pihak ketiga dari masyarakat. Kondisi ini, mendorong munculnya tingkat persaingan di kalangan institusi perbankan (baik perbankan syariah maupun konvensional) dalam mengumpulkan dana pihak ketiga (tabungan) begitupula dalam menyalurkan pembiayaan ke sektor bisnis yang menguntungkan. Bank Syariah merupakan lembaga keuangan syariah yang beriorentasi pada laba (Profit). Laba bukan hanya untuk kepentingan pemilik atau pendiri, tetapi juga sangat penting untuk pengembangan usaha bank syariah. Laba bank syariah terutama diperoleh 2 dari selisih antara pendapatan atas penanaman dana dan biaya-biaya yang dikeluarkan selama periode tertentu. Guna memperoleh hasil yang optimal, bank syariah dituntut untuk melakukan pengelolaan dananya secara efisien dan efektif, baik atas dana yang dikumpulkan dari masyarakat (dana pihak ketiga), dana modal pemilik/pendiri bank maupun atas pemanfaatan atau penanaman dana tersebut. Berdasarkan uraian diatas, maka penulis tertarik untuk membahas mengenai sejarah berdirinya dan mengenal lebih lagi apa itu Bank Syariah dengan makalah yang berjudul “Gambaran Umum Perbankan Syariah”.

Date: 2022-03-30
References: Add references at CitEc
Citations:

Downloads: (external link)
https://osf.io/download/62459e0c39864e05fffb5c21/

Related works:
This item may be available elsewhere in EconPapers: Search for items with the same title.

Export reference: BibTeX RIS (EndNote, ProCite, RefMan) HTML/Text

Persistent link: https://EconPapers.repec.org/RePEc:osf:osfxxx:c2t9p

DOI: 10.31219/osf.io/c2t9p

Access Statistics for this paper

More papers in OSF Preprints from Center for Open Science
Bibliographic data for series maintained by OSF ().

 
Page updated 2025-03-19
Handle: RePEc:osf:osfxxx:c2t9p