EconPapers    
Economics at your fingertips  
 

Pengaruh Aplikasi E Filing Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Dalam Pelaporan SPT Tahunan (Studi Kasus Pada Pegawai BNN Kabupaten Tulungagung)

Bara Firdaus

No kp4qj, OSF Preprints from Center for Open Science

Abstract: Menurut UU No.28 Tahun 2007 Pasal 1 Tentang Ketentuan Umum dan Perpajakan. Pajak merupakan suatu konstribusi wajib kepada negara yang terhutang oleh setiap orang maupun badan yang sifatnya memaksa namun tetap berdasarkan pada Undang-undang, dan tidak mendapat imbalan secara langsung serta digunakan untuk kebutuhan negara juga kemakmuran rakyatnya. Sejak 2011 yang lalu dalam rangka peningkatan pelayanan prima kepada wajib pajak maka diberlakukanlah aplikasi e-Filing melalui Peraturan Dirjen Pajak Nomor PER-39/PJ/2011 tentang Tata Cara Penyampaian Surat Pemberitahuan Tahunan Bagi Wajib Pajak Orang Pribadi Yang Menggunakan Formulir 1770S Atau 1770SS Secara e-Filing melalui Website Direktorat Jenderal Pajak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang Pengaruh Aplikasi e-Filing terhadap kepatuhan wajib pajak dalam pelaporan SPT Tahunan (Studi Kasus Pada Pegawai BNN Kabupaten Tulungagung). Dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang akan menguji hipotesa yang telah disusun. Populasi dan sample pada penelitian ini adalah berjumlah 19 orang yaitu ASN dan Polri BNN Kabupaten Tulungagung. Teknik yang digunakan untuk mengambil jumlah sample yaitu dengan cara sensus. Metode pengumpulan data penelitian yang digunakan adalah wawancara, observasi, angket atau kuisioner dan studi pustaka. Teknik analis data yang digunaka adalah Uji Instrumen (uji validasi dan uji reliabilitas), Pengujian asumsi klasik ( uji normalisasi, uji Multikolinieritas, dan heterokedastisitas), Analis regresi linier sederhana, Analis hipotesis (Uji R2, dan Uji t). Secara parsial terdapat pengaruh positif dan signifikan antara aplikasi e Filing terhadap kepatuhan wajib pajak dalam pelaporan SPT Tahunan. nilai thitung adalah 5,438 dan ttabel adalah 2,110 maka thitung > t tabel, sehingga dapat disimpulkan bahwa H1 dierima dan H0 ditolak.

Date: 2021-06-29
References: Add references at CitEc
Citations:

Downloads: (external link)
https://osf.io/download/60db5f4ff83de20176b017f8/

Related works:
This item may be available elsewhere in EconPapers: Search for items with the same title.

Export reference: BibTeX RIS (EndNote, ProCite, RefMan) HTML/Text

Persistent link: https://EconPapers.repec.org/RePEc:osf:osfxxx:kp4qj

DOI: 10.31219/osf.io/kp4qj

Access Statistics for this paper

More papers in OSF Preprints from Center for Open Science
Bibliographic data for series maintained by OSF ().

 
Page updated 2025-03-19
Handle: RePEc:osf:osfxxx:kp4qj