EconPapers    
Economics at your fingertips  
 

Hubungan dan Pembagian Kerja Dalam Pengelolaan Koperasi

, Muhajir

No y65bm, OSF Preprints from Center for Open Science

Abstract: Koperasi adalah sebuah organisasi atau lembaga ekonomi modern yang memiliki tujuan, sistem manajemen dan tata tertib berorganisasi. Koperasi merupakan lembaga usaha dan hukum yang memiliki anggota perorangan yang aktivitasnya sesuai dengan prinsip perekonomian yang didasari dari asas kekeluargaan. Ciri ganda koperasi menandakan bahwa koperasi itu mengandung unsur ekonomi dan unsur sosial, maka yang menjadi masalah adalah bagaimana mengimplementasikan ciri ganda tersebut secara operasional dalam manajemen koperasi. Kedua unsur tersebut secara terpisah dan secara singkat perlu dicatat bahwa tentang unsur sosial yang terkandung dalam organisasi koperasi bukanlah sesuatu yang bersifat kedermawanan. Yang perlu dipermasalahkan adalah bagaimana mengimplementasikan unsur tersebut dalam operasionalnya, terutama dalam kaitannya dengan pembagian tugas dan tanggung jawab antara pengurus dan manejer. Agar sebuah manajemen organisasi koperasi bisa berjalan dengan lancar, maka diperlukan bagan struktur organisasi yang relevan. Adapun bagan ini nantinya akan menggambarkan bagaimana susunan, posisi serta tugas dan kewajiban dari setiap fungsi yang bertanggung jawab di dalamnya dengan jelas. Hubungan antara pengelola usaha koperasi dengan pengurus koperasi merupakan hubungan kerja atas dasar perikatan. Hubungan kerja antara pengelola dengan pengurus koperasi tunduk pada ketentuan hukum perikatan pada umumnya. Dengan demikian pengelola bertanggung jawab sepenuhnya kepada pengurus. Selanjutnya hubungan kerja tersebut sesuai dengan yang di perjanjikanan dilakukan secara kontraktual.

Date: 2022-04-10
New Economics Papers: this item is included in nep-dem
References: Add references at CitEc
Citations:

Downloads: (external link)
https://osf.io/download/6260634a63950d0913d7f762/

Related works:
This item may be available elsewhere in EconPapers: Search for items with the same title.

Export reference: BibTeX RIS (EndNote, ProCite, RefMan) HTML/Text

Persistent link: https://EconPapers.repec.org/RePEc:osf:osfxxx:y65bm

DOI: 10.31219/osf.io/y65bm

Access Statistics for this paper

More papers in OSF Preprints from Center for Open Science
Bibliographic data for series maintained by OSF ().

 
Page updated 2025-03-19
Handle: RePEc:osf:osfxxx:y65bm